Teknik Membaca Cepat


Untuk dapat menguasai teknik membaca cepat, Anda harus memperhatikan hal-hal berikut.


1.  Motivasi atau Minat
  Motivasi dapat ditumbuhkan melalui sikap ilmiah berupa rasa ingin tahu atau penasaran. Semakin tinggi rasa ingin tahu, semakin banyak kegiatan membaca yang harus Anda lakukan.

2. Penguasaan Kosakata
  Semakin banyak perbendaharaan kata yang dimiliki, se- makin baik pula  kemampuan Anda memahami suatu bacaan.

3.  Kemampuan Menemukan Ide Pokok
  Dengan kemampuan ini, Anda dapat dengan cepat me- nentukan bagian mana yang harus dibaca dan bagian mana yang harus dilewatkan dari sebuah bacaan.

4.  Konsentrasi
  Ketika membaca, usahakan Anda dapat berkonsentrasi ter- hadap bahan bacaan. Ingatlah isi bacaan tersebut dengan baik.

5.  Gerak Mata
  Gerakan mata pada saat membaca tidak perlu diikuti dengan gerakan kepala. Dengan demikian, kegiatan membaca akan menjadi lebih efektif dan efisien. Untuk memiliki kemampuan membaca cepat, Anda harus melatih kecepatan gerak mata.

0 Response to "Teknik Membaca Cepat"

Post a Comment